-PENGERTIAN dan Macam-macam Jenis SENI RUPA-Postedby-BukanTrik-, Seni rupa adalah bentuk hasil ekspresi manusia yang diwujudkan melalui unsur-unsur garis, bidang, bentuk, volume dan ruang. Selain pengertian di atas Seni rupa juga dapat diartikan sebagai salah satu cabang seni yang hasil karyanya dapat dinikmati oleh masyarakat umum.
Hasil karya seni dari seni rupa disebut juga dengan visual art yang mana karya nya dapat dilihat oleh mata karena memiliki bentuk dan wujud yang nyata.
Karya seni rupa bersifat individual yaitu sebagai sarana media ekspresi, karena manusia secara naluriah dalam kehidupannya mencintai keindahan dan selalu berupaya menghadirkan sentuhan keindahan dalam berbagai aspek kehidupannya,
Seni rupa selain dapat di nikmati karya seni nya karena keindahan yang tertuang dalam bentuk nyata / visual ternyata seni juga memiliki fungsi dari beberapa aspek kehidupan diantaranya fungsi edukiatif, fungsi ekspresi, fungsi psikologis dan lain nya.
MACAM-MACAM JENIS SENI RUPA
Selain memiliki beberapa fungsi seni rupa juga memiliki ragam jenis. Dilihat dari bentuk dan karya yang di hasilkan nya. Berikut ini penjelasan lengkap mengenai macam jenis-jenis karya seni rupa diantara nya adalah
Seni patung adalah cabang seni rupa yang hasil karyanya berwujud Seni rupa 3 Dimensi .Biasanya diciptakan dengan cara memahat, modeling (misalnya dengan bahan tanah liat) atau kasting (dengan cetakan)
JENIS-JENIS SENI PATUNG adalah
- Figure yaitu suatu patung yang menggambarkan bagian manusia secara utuh dari kaki sampai kepala
- Buste yaitu patung dada yang hanya menggambarkan bagian kepala sampai dada atau hanya dada saja
- Torse yaitu patung badan yang hanya menggambarkan badan atau gembung saja tanpa kepala dan tanpa anggota badan
Relief sering juga disebut lukisan timbul sebab pahatan relief merupakan bagian yang menonjol dari papan atau dinding bangunan adat yang mengandung cerita atau sekedar hiasan saja dilihat dari cara pembuatannya relief dapat dibagi menjadi Beberapa macam jenis diantaranya adalah
- RELIEF TINGGI yaitu suatu relief mempunyai permukaan gambar atau pahatan yang sangat menonjol dari bidang datar papan atau dinding bangunanan dan ketebalan pahatan tersebut mencapai separuh atau lebih ketebalan bidang pahatan
- RELIEF RENDAH ketebalan suatu relief yang mempunyai permukaan gambar atau pahatan yang timbul dari bidang datar papan atau dinding bangunan dengan ketebalan pahatan kurang dari separuh ketebalan bidang pahatan relief rendah ini banyak kita jumpai pada dinsing candi
- RELIEF CEKUNG yaitu suatu relief yang mempunyai permukaan gambar atau pahatan bukan timbul, melainkan masuk (cekung) kedalam permukaan bidang datar, cara pembuatannya dengan mengeruk bidang datarnya
- RELIEF TEMBUS yaitu suatu relief yang mempunyai permukaan gambar atau pahatan yang merupakan kelanjutan dari relief cekung. Cara membuatnya tidak hanya mengeruk bidang datar, tetapi dipahat sampai tembus ke balik permukaan bidang datar. Jadi relief tembus dapat dilihat dari 2 sisi
Seni lukis adalah suatu hasil seni rupa dua dimensi yang dilakukan dengan menciptakan suatu keadaan atau khayalan ke bidang datar melalui garis-garis dari warna
- Lukisan cat minyak
- Lukisan cat air
- Lukisan orang
- Lukisan kapur berwarna
- Lukisan al fresco atau fresco
- Lukisan tempera
- Lukisan encaustis
- Lukisan mozaik dan
- Lukisan azalejo
- Naturalis
- Realis
- Impresionis
- Kubisme
- Ekspresionis
- Futuristis
- Surealis dan
- Abstrak (bebas)
Lukisan berbeda dengan gambar, gambar adalah pelukisan obyek ke atas kertas tanpa melibatkan unsur emosi atau ekspresi pencipta. Seorang penggambar haruslah memiliki keterampilan dalam membentuk garis-garis pada suatu bidang datar. Dengan keterampilan itu ia dapat
- Membuat sebuah gambar dari obyek yang dilihatnya
- Membuat sebuah gambar bentuk-bentuk baru berdasarkan daya imajinasinya
- Mengubah dan meniru bentuk-bentuk gambar yang sudah ada
Seni patung relief , lukisan dan gambar merupakan bidang-bidang kesenian yang paling luwes dan mudah dipakai untuk mengetahui sifat dan kepribadian pembuatannya berdasarkan sifat-sifat khas dan mutu hasil karya.
Sifat khas itu dapat dikaitkan dengan wujud lahirlah dari hasil seni itu, isi dan konsepsi intelektualnya . Sumber untuk mencari unsur-unsur yang bisa memberi sifat khusus bagi hasil seni itu tidak hanya kehidupan zaman yang lampau tetapi kehidupan dizaman sekarang dan seluruh alam semesta.
Seni rias indonesia seperti seni rias wajah, tata rambut dan seni pakaian mempunyai sifat-sifat khas yang dapat kita banggakan keindahannya setiap suku bangsa memiliki ciri khas nya masing-masing yang menambah kekayaan seni indonesia, karena itu seni ini harus kita pelihara selama mungkin sebagai salah satu unsur kebudayaan nasional kita yang menonjol
Erat hubungannya dengan seni berpakaian adalah seni kerajinan terutama seni tenun, seni batik, seni ikat, dan seni tektile indonesia. Cabang kesenian ini sudah berakar dalam kebudayaan indonesia sejak lama tinggi mutu keindahannya,
bisa menonjolkan sifat khas indonesia, bisa memberi rasa kebanggaan kepada kita dan bisa dikembangkan lebih lanjut dengan mempertinggi mutunya dalam rangka industri tektile modern
Seni Keramik adalah cabang seni rupa yang mengolah material KERAMIK untuk membuat karya seni dari yang bersifat tradisional sampai Kontemporer. Selain itu dibedakan pula kegiatan kriya keramik berdasarkan prinsip fungsionalitas dan produksinya
Demikian penjelasan lengkap mengenai “Lengkap : PENGERTIAN dan Macam-macam Jenis SENI RUPA “ semoga bermanfaat . silahkan baca juga artikel terkait lainya dan jangan lupa komentarnya untuk masukan dan perbaikan nya. Makasih banyak untuk kunjungannya ke blog BukanTrik.
Posting Komentar
silahkan berkomentar dengan sopan