0 Comment
Biografi-Perjuangan-dan-Keteladanan-Sutan-Syahrir

-Biografi Sutan Syahrir-Postedby-BukanTrik-, Sutan sahrir lahir dipadang panjang 5 maret 1909 ayahnya m rasad gelar maha raja sutan adalah pejabat jaksa kepala (hoofld jaksa) didaerahnya serta penasehat sultan deli. Denagn kedudukan ayahnya yang tinggi ia bisa mendapatkan pendidikan yang baik. Ia bersekolah di eropese lagere school (ELS) medan meeruit gebreid lager onderwijs (MULO) medan. Dan algemeene middlebare school (AMS) jurusan wester klassiek di bandung.

Sultan syahrir cepat melibatkan diri dalam pergerakan nasional setelah ia kembali dari sekolah hokum Amsterdam pada tahun 1931. Ia turut mendirikan jong indonesie yag kemudian berganti nama menjadi pemoeda Indonesia ia kemudian bergabung dengan partai nasional Indonesia (PNI) pimpinan soekarno dan Muhammad hatta

Ia mendirikan partai pendidikan nasioanl Indonesia bariu setelah PNI dibubarkan dalam kongres buruh disurabaya pada tahun 1932 ia juga didaulat mejadi ketua sentral perstuan buruh Indonesia. Perjuangan suta syahrir mendapat pengawasan khusus pemerintah colonial belanda.

Pada tahun 1934 ia ditangkap dan dipenjarakan di cipinang jakrta dan kemudian dibuang ke boven digul 1935 dan banda neira 1936-1942 ia kembali ditahan dan diasingkan ke sukabumi pa da tanggal 1 februari 1942

Ketika pada masa pendiudukan jepang ia tetap tegas untuk tidak bersedia bekerjasama . setelah Indonesia merdeka ia dipercaya menajdi ketua badan pekerja komite nasional Indonesia pusat.

Kecemerlangan pemikiran politiknya dan ditunjang sikpanya yang mengesankan membuatnya dipercaya menjadi perdana menteri pada tangal 14 november 1945. Sekaligus merangkap jabatan selaku menteri laur negeri serta menteri dalam negeri.

Ia tercatat sebagai perdana menteri termuda dunia ketika itu. Berturut-turut hingga 3 kali ia ditunjuk menjadi perdana menteri. Ketikan belanda melancarkan agresi 1 ia dapat melolskan diri hingga keluar negeri. Ia menghadap dewan keamanan PBB dan mendesak lembaga dunia itu agar memerintahkan belanda menghentikan aksi brutalnya di Indonesia.

Dean keamanan pbb pun pada tanggal 1 agustus 1947 memerintahkan kepada belanda dan Indonesia untuk melakukan gencatan senjata.

Setelah pengakuan kedaulatan Indonesia sutan syahrir tidak lagi menduduki jabatan tinggi pemerintahan Indonesia ia dan partainya partai sosialis Indonesia (PSI) gencar mengkritik kebijakan presiden sukarno. Atas hasutan PKI sukarno kemudian membubarkan Psi dan sutan syahrir pun ditangkap dan dipenjara

Tuduhan untuk sutan syahrir dan partai sosialis Indonesia adalah menjadi dalang pergolakan di daerah-daerah yang beruung pada pemberontkan pemerintah revolusioner republic Indonesia (PRRI)

Tokoh sejarah yang telah menunjukan semangat perjuanganya yang tak kenal lelah dalam menghadapi pemerintah penjajah justru sekarang menjadi tahanan dan dilakukan oleh sukarno sahabat dekatnya dulu.

Bertahun-tahun mendekam di dalam penjara membuat sutan syahrir jatuh sakit. Pemerintah Indonesia memberikan ijin baginya untuk berobat ke Zurich swiss. Di Zurich itu lah akhurnya sutan syahrirberpulang ke rahmatullahtanggal 6 april 1966

Jenazahnya dibawa ke Indonesia dan dimakamkandi taman makam pahlawan kalibata Jakarta . pemerintah Indonesia mengangkat sutan syahrir selaku pahlawan pergerakan nasional pada tahun 1966.

Demikian penjelasan mengenai sejarah dan kisah “Biografi Sutan Syahrir” semoga dapat bermanfaat, terima kasih untuk kunjungan ke blog BukanTrik. Silahkan baca juga artikel terkait lainnya

Posting Komentar

silahkan berkomentar dengan sopan

 
Top