0 Comment
Ragam-KEUNIKAN-Sistem-KEBUDAYAAN-dari-SULAWESI-TENGGARA

-Ragam KEUNIKAN Sistem KEBUDAYAAN dari SULAWESI TENGGARA-Postedby-BukanTrik-, suku asli yang terdapat di daratan Sulawesi Tenggara yaitu suku tolaki.dalam era globalisasi saat ini banyak dari kita yang mengadopsi budaya – budaya dari luar sehingga budaya asli kita sedikit demi sedikit mulai pudar karena pengaruh moderenisasi untuk mengantisipasi hal tersebut maka kita para generasi penerus memiliki kewajiban untuk melestarikan kebudayaan dan seni budaya sebagai kearifan budayan lokal menjadi cagar budaya yang di akui oleh dunia

salah satu bentuk rasa cinta akan budaya lokal di indonesia adalah dengan mengenal , lalu meras memiliki maka insa alloh kita dapat melestarikan dan salah satu yang akan di kupas adalah ragam keunikan kebudayaan suku tolaki yang berasal dari sulawesi tenggara .

setiap daerah di indonesia memiliki ragam keunikan budaya yang terkait dengan sistem kehidupan dan seni budaya didalamnya berikut dibawah ini penjelasanya

A. Sistem kepercayaan


Kebanyakan masyarakat (suku-suku bangsa) yang ada di provinsi Sulawesi Tenggara umumnya memeluk agama Islam. Namun demikian dalam kehidupan sehari-hari masih terlihat sisa-sisa dari kepercayaan nenek moyang yang terdahulu yang memiliki kepercayaan animisme dan dinamisme. Karena itu di kalangan masyarakat terdapat berbagai upacara keagamaan yang dilaksanakan. Misalnya upacara Monahu khau yakni upacara setelah potong padi.

Masyarakat pada masa itu beranggapan bahwa tiap-tiap benda atau makhluk mempunyai makna. Mereka percaya bahwa tiap benda/makhluk mempunyai jiwa atau roh seperti jiwa manusia yang secara tak langsung dapat dilihat dengan mata. Jika ada orang meninggal maka tubuhnya yang hancur sedang jiwanya tetap hidup dan seakan-akan tinggal di sekelilingnya.

Jadi mereka beranggapan bahwa dunia dimana kita hidup terdapat jiwa orang-orang yang sudah meninggal. Begitu pula makhlul lain yang tidak Nampak sering diibaratkan dengan hantu, kuntilanak, dan sebagainya.

B. Sistem perekonomian


masyarakat Tolaki umumnya bermata pencaharian sebagai peladang dan petani yang handal, hidup dari hasil ladang dan persawahan yang di buat secara gotong-royong

Karena masyarakat tolaki hidup dengan bercocok tanam diladang dan disawah, maka ketergantungan terhadap air sangat penting untuk kelangsungan pertanian mereka. mereka memiliki sungai terbesar dan terpanjang di provinsi ini. 

Sungai ini dinamai sungai Konawe. yang membelah daerah ini dari barat ke selatan menuju Selat Kendari. Bagi orang Tolaki, padi-padian yang tumbuh di ladang menjadi makanan pokok, selain itu juga mereka menanam ubi jalar, tebu, aneka macam sayuran, tembakau, dan kopi.

ada pula makanan pokok yang berasal dari pohon sagu (tawaro) dan dikelola dengan cara memotong batang pohon sagu yang kemudian diiris isi dari batangnya setelah itu dilakukan Lumanda atau meratakan hasil irisan tersebut didalam tempat penampungan sehingga hasil dari proses semua itu akan menjadi sagu (tawaro)/Sinonggi (siap saji).

C. Sistem kekerabatan Sulawesi tenggara


Seperti masyarakat sulawesi lainnya Perkawinan ideal menurut adat suku tolaki sulawesi tenggara hampir sama dengan sistem kekerabatan suku bugis makasar yaitu menganut sistem sebagai berikut
  • Assilang marola yaitu perkawinan antara saudara sepupu sederajat ke satu baik dari pihak ayah maupun dari pihak ibu
  • Asssialana memang yaitu perkawinan antara saudara sepupu sederajat kedua baik dari pihak ayah maupun dari pihak ibu
  • Ripaddeppe mabelae yaitu perkawnian saudara sepupu sederajat ketiga baik dari pihak ayah maupun dari pihak ibu
Perkawinan tersebut waluapun ideal tidak diwajibkan, sehingga banyak pemuda yang menikah dengan gadis-gadis yang bukan sepupunya Perkawinan yang dilarang atau sumbang adalah perkawinan antara:
  • Anak dengan ibu atau ayah
  • Saudara sekandung
  • Menantu dan mertua
  • Paman atau bibi dengan kemenakannya
  • Kakek atau nenek dengan cucu
Kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan sebelum perkawinan adalah:
  • Mappuce-puce yaiut kunjungan dari keluarga si laki-laki kepada keluarga sigadis untuk mengadakan peminangan
  • Massuro yaitu kunjungan dari utusan pihak keluarga laki-laki kepada keluarga sigadis untuk membicarakan waktu pernikahan jenis sunreng (mas kawain) dan sebagainya
  • Madduppa yaitu pemberitahuan kepada seluruh kaum kerabat mengenai perkawinan yang akan datang

D. Sistem kesenian


Seni budaya adalah salah satu bagian dari contoh cagar budaya yang besifat benda atau materi maupun non materi yang memiliki keragaman dan keunikan yang di dalamnya terdapat ciri khas masyarakat lokal. Yang merupakan bagian dari seni dan budaya contohnya adalah seni bangunan yang tercermin dalam rumah adat tradisional nya.

Lalu Seni tari nya dan seni alat musiknya yang memiliki keunikan fungsi dan dan cara memainkan nya.selain itu juga alat perkakas dan senjata tradisional yang juga memiliki bentuk yang unik dan kandungan nilai sejarahnya. Dalam pakaian adat nya terkandung nilai sosial bagi si pemakainya. Berikut penjelasan mengenai seni sebagai wujud dari kearifan budaya lokal

a.Seni bangunan

Masyarakat tolaki Sulawesi tenggara memiliki rumah adat tradisional yang bernama rumah adat laikas. atau yang lebih dikenal dengan nama Malige merupakan rumah panggung yang berada di Sulawesi Tenggara. Rumah adat laikas pada umumnya berbentuk empat persegi panjang dengan bentuk yang besar dan megah layaknya istana sang raja.

Keunikan nya seluruh bangunan ini dibuat tanpa menggunakan bahan logam seperti paku, seluruhnya menggunakan bahan kayu. Pada bagian atapnya menggunakan rumbai alang-alang dan nipah. Kolong bangunan rumahnya biasa digunakan untuk kandang ternak ayam dan babi.

Silahkan baca penjelasan lengkap mengenai “keunikan rumah adat sulawesi tenggara

b.Seni tari

Ada beberapa kesenian tarian tradisional yang berasal dari Sulawesi tenggara sebagai kekayaan budaya sultra yang tetap harus dilestraikan sebagai ciri khas dan bagain dari kultur yang diturunkan secara turun temurun oleh para pendahulunya. Berikut penjelasan jenis tari-tarian yang beral dari provinsi sulawesi tenggara : Tari Molulo, Tarian Modero, Tari Honari Mosega, Tari Lulo,

Silahkan baca penjelasan lengkap mengenai macam-macam nama “Jenis Tari-Tarian Tradisional yang berasal dari provinsi Sulawesi tenggara

c.Seni musik

Provinsi Sulawesi Tenggara merupakan provinsi yang terletak di wilayah Tenggara Pulau Sulawesi, dan secara geografis sultra terletak di bagian selatan garis khatulistiwa . Sulawesi tenggara Juga memliki kekayaan seni budaya sebagai warisan budaya leluhur. 

Dimana Alat Musik Tradisional sultra yang secara umum memiliki fungsi sebagai alat untuk pengiring tari-tarian daerah, pengiring lagu daerah dan untuk mengiringi upacara –upacara adat setempat. 

Ada beberapa jenis alat musik tradisional yang berasal dari sulawesi tenggara diantaranya alat musik Baasi, alat musik Dimba Nggowuna (Gendang Bambu), alat musik Gambus, alat musik Kanda Wuta, alat musik Kecapi, alat musik Ladolado, alat musik Ore-Ore Mbondu, alat musik Ore ore Nggae, alat musik Seruling Bambu.

Silahkan lihat penjelasan lengkap mengenai macam macam nama “Jenis Alat Musik Tradisional yang Berasal dari Provinsi Sulawesi Tenggara

d.Pakaian adat

Pakaian adat masing masing suku di Sulawesi tenggara memiliki banyak persaaman tapi yang sedikit membedakan adalah aksesoris yang digunakan. Untuk pria biasanya terletak pada motif hiasan di dada dan penutup kepala mereka, 

untuk wanita biasanya terletak pada hiasan di kepala serta gelang yang dipakainya pakaian adat yang di pakai oleh kaum perempuan dan kaum laki-laki di lengkapi dengan aksesoris yang menjadi pelengkap dalam berbusana

Silahkan baca penjelasan lengkap mengenai macam-macam jenis “nama pakaian adat tradisional yang berasal dari sulawesi tenggara

e.Senjata Tradsional

Provinsi Sulawesi Tenggara merupakan salah satu wilayah di Indonesia yang juga memiliki sejarah dan benda benda pusaka yang pada zaman dahulu di gunakan oleh kerajaan sultan buton dalam melawan dan melakukan perlawan terhadap belanda yang ingin menjajah dan menguasai tanah Sulawesi tenggara

adapun pusaka dan senjata tradisional yang di gunakan oleh sultan buton terdiri dari keris dan pedang yang merupakan senjata jarak dekat selain itu juga ada senjata tombak lebing dan sumpitan yang di gunkan untuk perang jarak jauh

Silahkan baca penjelasan lengkap mengenai macam-macam nama “Jenis Senjata Tradisional yang berasal dari Provinsi Sulawesi Tenggara

Demikian penjelasan lengkap mengenai “ Ragam Keunikan Sistem Kebudayaan dari Sulawesi Tenggara” semoga dapat bermanfaat, terima kasih untuk kunjungan ke blog BukanTrik. Silahkan baca juga artikel terkait lainnya

Posting Komentar

silahkan berkomentar dengan sopan

 
Top